Minggu, 02 Desember 2012

TIPS MENGHEMAT DAYA BATERAI ANDROID


10 Tips Menghemat Baterai Perangkat Android


Perangkat Android semakin hari juga memperlihatkan perkembangan yang makin pesat. Hal itu juga diiringi dengan semakin banyaknya pengguna perangkat Android. Kemampuan Android yang bisa melakukan banyak hal membuat banyak pecinta gadget tertarik untuk memakainya. Namun ada beberapa pengguna yang merasakan bahwa smartphone atau tablet Android mereka sangat boros baterai. Sehingga terkadang menyusahkan karena harus sering direcharge.
Karena itulah disini kami akan memberikan beberapa tips dan trik menghemat baterai Androidsehingga dapat digunakan dalam waktu yang lebih lama. Simak tips berikut ini
  1. Matikan fitur Live Wallpaper. Fitur yang memungkinkan untuk menggantiwallpaper perangkat Android dengan sebuah animasi bergerak memang terlihat lebih bagus dan lucu. Namun untuk menjalankan aplikasi background tersebut dibutuhkan tenaga baterai yang tidak sedikit dan terus-menerus.
  2. Pilihlah wallpaper dari gambar yang mengandung warna hitam yang dominan. Karena dengan warna hitam maka arus energi baterai yang diperlukan akan lebih sedikit untuk “menerangi” layar, sebaliknya dengan warna-warna terang.
  3. Pilihlah tema launcher dengan warna gelap. Alasannya sama dengan nomor 2.
  4. Atur tingkat pencahayaan layar yang paling rendah yang tidak mengganggu operasional perangkat Android. Selama Anda bisa melihat tampilannya dengan baik, maka tingkat pencahayaan bisa diatur serendah mungkin.
  5. Gunakanlah homescreen dengan bijak. Jangan terlalu banyak memakai homescreen jika Anda tidak terlalu membutuhkannya. Semakin banyak homescreen yang ditampilkan juga akan membebani prosesor dan RAM perangkat Android.
  6. Non aktifkan semua animasi. Termasuk beberapa animasi bawaan launcher yang biasanya bervariasi, bisa berupa animasi saat muncul notifikasi, menutup sebuah jendela, atau transisi antar homescreen.
  7. Pilihlah layanan 2G dan matikan layanan 3G. Karena sinyal 3G di Indonesia yang masih lemah, maka jika perangkat Android tidak bisa menemukan jaringan 3G maka akan terus mencari jaringan sehingga memakan daya baterai yang besar.
  8. Aktifkan modus flight mode jika sedang dalam area yang sangat minim sinyal. Alasan sama dengan nomor 7.
  9. Pakailah widget seminim mungkin. Pemakaian widget memang bisa memperindah tampilan smartphone Android, namun pilihlah yang benar-benar dibutuhkan agar tidak menguras baterai.
  10. Non aktifkan fitur auto-sync atau pilihlah jeda yang agak lama, misalnya 1 jam sekali atau lebih. Agar smartphone Android tidak terlalu sering melakukan sinkronisasi data seperti akun Gmail atau Faceeboook Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar